Sambut Moment Ramadhan dan Paskah. Jakatarub Gelar Pelatihan Jurnalis Fellowship II

Share On Your Social Media

JAKATARUB didukung oleh Search For Common Ground (SfCG) Indonesia menggelar pelatihan Journalists Fellowships II: Voice for Peace and Justice pada Sabtu, 11 Maret 2023 di Kuliner Designíc, Arcamanik, Kota Bandung.

Pelatihan tersebut turut menyertakan beberapa jurnalis media, diantaranya Wanita Hindu Dharma Indonesia (WHDI), Majalah Komunikasi, Lembaga Pers Mahasiswa (LPM) Suaka, Pas Jabar, dan Bandung Bergerak.

Tema pelatihan Jurnalis Fellowship II, menekankan tentang potret toleransi dan praktik baik dalam konteks kehidupan beragama di Kota Bandung, khususnya mengenai Hak Asasi Manusia (HAM) dan Kebebasan Beragama dan Berkeyakinan (KBB).

Jurnalis media berperan penting dalam memotret fenomena tersebut, sehingga perlu adanya peningkatan kapasitas para jurnalis dalam mendeteksi dan menyuarakan kebenaran terhadap mis informasi di media sosial, termasuk ujaran bernada intoleran, kebencian, dan persekusi terhadap agama dan kelompok minoritas lainnya. Sehingga, perspektif HAM dan KBB dalam peliputan dan produksi konten media sangat dibutuhkan.

Sri Abri Pertiwi, salah satu peserta pelatihan dari media Pas Jabar mengungkapkan antusiasmenya terhadap pelatihan tersebut.

“Saya seorang jurnalis saya semakin terbuka dengan isu-isu terkini, terkait toleransi maupun juga keberagamaan, berkeyakinan yang ada di Kota Bandung. Sehingga bagaimana saya seorang jurnalis mampu memberikan informasi yang tepat, yang baik dan mampu merangkul seluruh lapisan masyarakat,” ujarnya.

Sri berharap pelatihan perspektif HAM dan KBB untuk jurnalis semakin diperbanyak dan digalakkan, sehingga isu-isu di masyarakat yang tidak terangkat dapat disorot oleh media. Sehingga nantinya dapat berdampak bagi kehidupan masyarakat dalam isu toleransi.

Pelatihan Jurnalis Fellowship II ini diadakan sebanyak 3 kali pertemuan selama bulan Maret 2023. Nantinya mereka akan produksi konten jurnalistik dan publikasi karyanya.

Menarik untuk dinantikan konten-kontennya.


Share On Your Social Media
adminjakatarub
adminjakatarub
Articles: 160

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *